Header Background Image
    Chapter Index

    Pemanggilan

    Translator: Kaon Nekono

    Segalanya dimulai sekitar dua tahun yang lalu.

    Ruri Morikawa adalah seorang gadis dengan ibu asal luar negeri yang bekerja sebagai model dan ayah yang bekerja sebagai diplomat. Dengan rambut pirang platinum, seperti ibunya, dan sepasang mata lapis lazuli yang menjadi asal kanji namanya, dengan wajah khas Jepang, gadis ini terlahir di keluarga yang membuat siapapun tertawa bangga bersama dengan pemenang lotre genetik lainnya.

     

    Tapi sepertinya, keberuntungannya habis terpakai disana. Ruri tidak bisa hidup dengan damai. Malah, kesialan yang bersiap menunggunya di tiap belokan. Awal mula kesialan ini, menurut Ruri, dipicu oleh gadis kamar sebelah—Asahi Shinomiya. Sejak kecil, Ruri harus menahan segala macam kerugian akibat pengikut barbar Asahi.

     

    Entah berapa kali Ruri membayangkan betapa beda hidupnya kalau ia dan Asahi tidak tumbuh bersama.

     

    Walau Asahi dan Ruri seumuran, dan mereka memang cantik sejak dini, tapi orang-orang di sekitar mereka selalu memanjakan Asahi dan memberinya perlakuan lebih baik. Ruri bukan anak yang gampang emosi, tapi semua orang menyayangi Asahi apapun alasannya—tidak hanya guru, tapi teman sekelas dan bahkan orang tua mereka juga. Orang yang memanjakan Asahi sampai kadar tidak masuk akal, akan mencaci maki Ruri dengan alasan yang sama tidak masuk akalnya.

     

    Contohnya: Suatu waktu, Ruri berebut mainan dengan Asahi, dan akhirnya malah Ruri saja yang dimarahi. Seseorang pasti mengira, karena cekcok itu dilakukan oleh dua anak, maka keduanya harus sama-sama dihukum.

     

    Untuk menabur garam di luka, tidak cuma Asahi berhasil mengamankan mainannya, tapi ia juga menginginkan mainan Ruri. Walau sempat protes, tapi tidak cuma dimarahi, Ruri juga harus memberikan mainannya pada Asahi. Walau masih kecil, tapi ia tahu kalau hal ini sangat tidak masuk akal.

     

    Masih berlinang air mata, Ruri kecil memberikan mainannya, dan membuat orang-orang di sekitar melihatnya seperti akhirnya dia melakukan hal yang benar.

     

    Dia tidak tahu kenapa mereka selalu mementingkan Asahi daripada dirinya. Saat itu ia masih kecil, tidak terlalu geram akan situasi dan lebih penasaran akan alasan kenapa ia mendapat perlakuan begini.

     

    Ada juga peristiwa lain, saat SD, ketika Asahi iri dengan rambut pirang indah milik Ruri dan memutuskan untuk mengecat rambutnya dengan warna yang sama. Karena peraturan SD melarang muridnya mengecat rambut karena bisa merusak tubuh anak, para guru akhirnya memanggil orang tua Asahi ke sekolah.

     

    Normalnya, sudah sepantasnya kalau para guru memperingatkan orang tua tentang pengawasan anak akan cat rambut setelah menjelaskan peraturan sekolah, tapi yang berakhir diperingatkan adalah orang yang tidak bersalah—Ruri. Ia diberitahu kalau anak-anak ingin mengecat rambutnya karena rambut Ruri—Sebuah tuduhan yang sangat palsu.

     

    Mereka meminta Ruri mewarnai rambutnya jadi hitam, lalu menjelaskan kalau mewarnai rambut sangat dilarang di sekolah, yang membuat dagunya jatuh sampai ke lantai. Walau ia berusaha merajuk, mengatakan kalau rambut pirangnya itu asli, para guru tidak mau tahu.

     

    Akhirnya, ia memutuskan untuk memakai wig hitam, tapi segera setelah Asahi melihatnya, ia bertanya tanpa dosa “Ruri-chan, apa rambutmu jadi lebih gelap, atau cuma perasaanku saja?”

     

    (Dan kau kira salah siapa aku sampai begini?!) Pikir Ruri geram.

     

    Ada juga peristiwa ketika mereka pergi rekreasi dan Ruri berhasil terbebas dari Asahi, yang biasanya mencoba menempel padanya kapanpun dan dimanapun, dan ia sangat bersyukur akan kebebasannya itu. Setelah waktunya berkumpul, sudah jelas kalau Asahi tersesat, para guru dan murid mulai menyalahkan Ruri, bertanya kenapa ia tidak mengawasi Asahi.

     

    Ruri cuma teman masa kecil Asahi, dan bukan pengasuhnya. Sudah seharusnya jadi tugas guru untuk mengawasi muridnya, jadi tidak ada alasan mereka harus menyalahkan Ruri, yang sejak awal beda kelompok dengannya. Antara Ruri dengan wajah asing dan Asahi dengan wajah imut dan mempesona, ditambah fisik yang sangat Jepang, Asahi mungkin lebih mudah didekati.

     

    Itulah yang selalu Ruri yakinkan pada dirinya sejak kecil. Tapi karena ia adalah korban hinaan dan pilih kasih yang terus menerus, sebagai hasilnya, tentu saja sifatnya jadi agak berbelit. Bahkan, ia harusnya dipuji karena tidak sampai mengambil jalan yang benar-benar salah.

     

    Dan begitulah, tahun bergulir dan Ruri tumbuh menjadi gadis kuliahan berusia sembilan belas tahun, hari yang amat penting dan akan mengubah haluan hidupnya.

     

    “Bagus, semua aman,” kata Ruri, memastikan kalau Asahi tidak ada dimanapun, sebelum keluar, mengunci pintu depan dan kabur dari rumah bagai dikejar singa.

     

    Ruri dan Asahi selalu masuk ke sekolah yang sama karena mereka tetangga. Ia sangat menyesal karena dulu tidak mengambil SMA swasta. Ia ingat kalau ia sangat kaget ketika mendengar kalau banyak teman sekelasnya yang masuk ke sekolah swasta.

     

    Mereka bahkan berhasil diterima di sekolah khusus perempuan bergengsi dengan SPP selangit—sekolah yang tidak mungkin cocok dengan penghasilan keluarga Asahi. Dengan pikiran itu, Ruri masuk ke SMA dengan SPP tinggi, tapi, entah bagaimana, ada Asahi…

     

    en𝐮𝐦a.id

    Ketika Ruri bertanya mengapa, ia bertemu dengan jawaban paling sial, “Karena lebih baik kalau aku masuk sekolah yang sama denganmu, Ruri-chan.” Ruri menegurnya, mengatakan kalau ia harus memikirkan keuangan orang tuanya, tapi respon yang ia dapat hanyalah senyum dan, “Oh, tenang saja. Tidak masalah.”

     

    Pasti susah rasanya untuk menaikkan penghasilan, karena ayah Asahi hanya pekerja kantoran biasa dan ibunya adalah ibu rumah tangga, jadi Asahi harusnya lebih memperhatikan mereka. Tapi, orang tuanya juga masuk dalam aturan pilih kasih; mereka mungkin bekerja pontang-panting karena terlalu memanjakan Asahi.

     

    Begitulah, Ruri menjalani kehidupan SMA bagai nerakanya. Ruri sudah memohon, dalam diri, agar orang tua Asahi belajar mendisiplinkan anak mereka. Untuk taktik selanjutnya, Ruri belajar seperti kerasukan agar diterima di kampus bergengsi khusus untuk mereka yang pintar. Ketika Asahi mabuk karena ujian masuk, Ruri mengepalkan tangan penuh kebahagiaan.

     

    Ia bahkan pindah ke kompleks apartemen dekat universitasnya agar bisa menjauh semanusiawi mungkin dari Asahi, tapi, dengan alasan yang tidak bisa dijelaskan, ada Asahi, pindah ke kompleks yang sama. Ketika ditanya, ia menjelaskan, “Aku berhasil masuk di Community College dekat universitasmu, dan kupikir aku bisa sekalian tinggal di kompleks ini. Sayang sekali aku tidak bisa dapat kamar di sebelahmu.” Itu memang penjelasan, tapi…

     

    (Kupikir aku sudah bebas darinya! Oke, siapa si sialan ini?! Yang comber ke Asahi soal kompleks tempatku tinggal?!)

     

    Setelah itu, universitas jadi tempat istirahatnya, karena itulah satu-satunya tempat dimana Asahi tidak bisa masuk. Dia bahkan masuk saat libur, tapi masih ada kemungkinan kalau ia akan dihadang oleh Asahi di jalan dan seperti biasa (setidaknya, bagi Asahi) mereka berangkat bersama.

     

    Untuk menghindarinya, ia mencoba berangkat lebih awal, tapi ia pasti tertangkap basah. Bagaimanapun itu…

     

    “Ruri-chan, tunggu~!”

     

    (Sumpah ini gadis punya penciuman dan pendengaran seperti binatang buas.) Walau gadis-iblis itu memohon, tapi Ruri tidak memelankan langkahnya.

     

    Setelah berhasil mengikuti kecepatan langkah Ruri, Asahi melihatnya dengan pipi menggembung, merajuk. “Hmph, padahal kau janji kita berangkat bersama kalau ada kelas.”

     

    (Sialan aku yakin tidak pernah berjanji begitu. Kau tahu benar aku bilang tidak perlu, tapi kau mengabaikanku dan memutuskan seenaknya sendiri!) pikir Ruri, dan mengutuknya diam-diam sembari mencoba fokus berjalan dan tidak memikirkan hal lainnya.

     

    Inilah cara perlawanan Ruri pada Asahi gara-gara kemampuannya mengabaikan perkataan Ruri, tidak peduli berapa kali Ruri mengulanginya.

    en𝐮𝐦a.id

     

    (Dia adalah udara, dia Cuma udara…)

     

    Saat ia memikirkannya, Asahi terus nyerocos tanpa mempedulikan heningnya Ruri. Ia tidak bisa membaca situasi, dan, contohnya, ia bisa terus bicara pada orang yang benar-benar mengabaikannya, begitu hebat bahkan bisa masuk ke spesies yang terancam punah. Dan Ruri tidak akan bicara padanya selama tidak perlu.

     

    Saat mereka mulai mendekat ke Universitas Asahi, sebuah kelompok terdiri dari tiga pria dan satu perempuan mendekati mereka, menyapa Asahi dengan senyum di wajah. Mereka adalah teman sekelas yang Ruri kenal sejak SMP. Sesaat setelah mereka melihat Ruri di samping Asahi, ekspresi mereka berubah kecut dengan jelas.

     

    “Hei, kau kembali seperti dulu lagi?”

     

    “Asahi-chan, aku tahu kau tidak bisa meninggalkannya karena kau terlalu baik, tapi kau tidak boleh terlalu dekat dengan gadis sepertinya.”

     

    “Teman-teman, jangan bilang begitu; Ruri-chan itu sahabatku.”

     

    (Tunggu, tunggu. Siapa sahabatnya siapa? Kau Cuma nyerocos seenaknya sendiri.”

     

    Ruri tidak ingin apa-apa darinya dan mencoba menjauhkan diri darinya, tapi, entah dengan alasan aneh apapun itu, Asahi tidak mau bergaul dengan orang yang memujinya tapi malah menempel pada Ruri hingga ia tidak punya waktu istirahat.

     

    Asahi selalu menarik kerumunan di sekelilingnya—kerumunan yang tentu saja, terdiri dari orang-orang yang memuja Asahi seperti semacam organisasi keagamaan. Dari sudut pandang mereka, Ruri, yang diperlakukan Asahi seperti sahabat itu, tidak lebih dari sebuah duri dan ancaman bagi mereka.

     

    Begini alurnya: siapapun yang tidak menghabiskan waktu dengan Asahi akan merasa kalau ada keganjilan dan pasti menganggap Ruri kasihan karena ia selalu dipermalukan oleh Asahi. Tapi setelah mereka mengenal Asahi, mereka mulai menjahati Ruri. Ia tidak bisa melakukan sesuatu.

     

    Berkat hal itu, Ruri tidak bisa membuat satupun teman yang tulus. Dan kalaupun dia punya, pasti tidak mungkin mereka tidak memuja Asahi, karena ia selalu menempel pada Ruri sepanjang waktu. Sejak bertemu Asahi, mereka berubah dari “teman” menjadi “pengikut” dalam sekejap mata.

     

    Sungguh siksaan rasanya karena orang membencinya gara-gara Asahi, tapi tidak peduli berapa kali ia memikirkannya, atau seberapa keras ia mencoba segala cara untuk menjauhi Asahi, semuanya, berakhir gagal.

     

    Ia mencoba berdoa dengan jumlah sumbangan yang besar di kuil setiap tahun dan bahkan mencoba membeli vas keberuntungan yang tidak jelas, tapi tidak ada satupun yang bekerja.

     

    (Sialan, mungkin selanjutnya aku harus mencoba ilmu hitam…)

     

    Saat ia mencoba menutup diri dari keramaian di sekelilingnya dan tenggelam dalam meditasi, sesuatu bergemerlapan di sudut matanya.

     

    Ia akhirnya melihat beberapa serbuk berkilauan di udara. Ia mencoba memegangnya, tapi tangannya menembus begitu saja. Di saat yang bersamaan, suara logam tiiing, seperti bel berbunyi, memenuhi telinganya.

     

    Saat ia melihat sekeliling untuk mencari sumber suara, serbuk bersinar itu semakin banyak. Dan tidak hanya bertambah banyak — tapi juga semakin besar.

    en𝐮𝐦a.id

     

    Serbuk ini berkumpul di sekeliling Ruri dan yang lainnya. Jika melihat ke bawah, tanah sepertinya menelan mereka.

     

    “Apa?”

     

    Suara bel itu terus berbunyi, Ruri melihat sekelilingnya, tapi ia melihat baik Asahi maupun empat teman sekelasnya tidak menyadarinya. Saat ia memutuskan kalau hanya ia yang bisa mendengar suara itu, tanah di bawah mereka mulai bersinar terang.

     

    “Eh? Apa? Apa yang terjadi?!”

     

    Ruri mendengar suara panik Asahi dan pertanyaan kebingungannya sembari menutup mata untuk melindungi diri dari cahaya silau itu. Setelahnya, ia merasa seperti melayang dan sesuatu seperti mengikat perutnya, rasanya seperti menaiki roller coaster. Iapun berlutut seketika.

     

    Setelah rasa melayang itu pergi dan ia membuka mata, bangunan kota yang familiar dan jalanan yang dipenuhi mobil dengan suara bisingnya tidak ada dimanapun, dan ia sendiri duduk di sebuah tempat seperti kuil dari batu yang dingin.

     

    Harusnya sekarang musim semi dan segalanya mulai menghangat, tapi mereka kini terjebak di musim dimana seseorang butuh lengan panjang untuk mengusir rasa dingin. Apapun itu, tempat mereka kini, atau mungkin karena batunya, jauh lebih dingin dari tempat mereka berdiri beberapa detik yang lalu.

     

    Tapi Ruri sendiri bertanya-tanya kalau ini memang rasa dingin yang membuatnya begidik…

     

    “Ooh! Sukses besar!”

     

    “Pendeta telah tiba!”

     

    Tidak jelas apa yang baru saja terjadi ataupun dimana tempat ini, tapi yang berdiri di depan Ruri, dan terdiam dalam kekaguman, ada seorang pria tua serba putih, dengan baju seperti pendeta dan sekelompok pria tua lainnya. Mereka berbahagia sendiri, mengabaikan Ruri dan yang lainnnya.

     

    “…Apa?” pikiran Ruri akhirnya mulai berfungsi lagi, tapi semua berubah menjadi kebingungan.

     

    Ia melihat sekelilingnya untuk menyadari kalau Asahi dan empat mantan teman sekelasnya saat SMP, kelompok yang sama dengannya beberapa detik yang lalu, kini membuka mulut lebar-lebar. Sama seperti Ruri, tidak ada satupun dari mereka yang tahu akan situasi ini.

     

    Dari kelompok pria aneh itu, seorang pria berbaju seperti pangeran yang selalu ada di film-film berbicara. “Salam hangat dan selamat datang, Tuan Putri Pendeta yang kami tunggu…?”

     

    en𝐮𝐦a.id

    Pria muda itu berbicara dengan senyum di wajah hingga ia melihat Asahi, yang paling dekat dengannya, dan pada wajah Ruri dan teman sekelas lainnya, dan matanya terbuka lebar.

     

    “Pendeta, apa maksudnya?! Ada tiga gadis disini, kan?!” teriak pria itu ke kerumunan orang yang mengenakan jubah pendeta, membuat pria tua dengan jubah paling mewah maju.

     

    Pria itu melihat Ruri dan yang lain, yang masih kebingungan, dan iapun mengangguk, meletakkan tangan di dagunya, dan berkata, “Sepertinya kita tidak sengaja memanggil orang tambahan, selain Tuan Putri Pendeta.”

     

    “Jadi yang mana yang Tuan Putri Pendeta?”

     

    “Diceritakan jika Tuan Putri Pendeta memiliki warna yang langka dan kemampuan untuk menarik orang lain padanya, Yang Mulia”

     

    Pria muda dengan baju pangeran yang dipanggil “Yang Mulia” itu kini melihat wajah Asahi, Ruri, dan satu teman sekelas mereka baik-baik… dan akhirnya tersenyum pada Asahi. “Kalau begitu, pasti kau. Kau yang paling menarik disini.”

     

    (Wow, jahat sekali! Dia seenaknya sendiri memutuskan kalau itu Asahi.) pikir Ruri dalam pahit.

     

    Pria itu berlutut di hadapan Asahi dan mengulurkan tangannya bagai ksatria yang mengumumkan rasa cintanya. Asahi melihatnya dengan pipi memerah dan meletakkan tangannya dengan kaku di atasnya. Ia melihat pria tampan itu dengan tatapan penuh gairah.

     

    Melihat pemandangan ini, sebuah ide menghujani Ruri. Kalau Asahi menemukan pria idamannya, mungkin Ruri akhirnya bisa bebas darinya?! Mungkin pikiran bodoh tapi menyenangkan itu sedikit membantunya karena rasa bingungnya kini mulai memudar.

     

    (Kami ada di kota beberapa saat lalu, jadi tidak mungkin kami bisa berpindah secepat itu. mugkin mereka menculik kami dan membawa kami setelah tidak sadar? Tapi, apa-apaan “Tuan Putri Pendeta” ini? jangan-jangan pengikut Asahi merencanakan sesuatu yang aneh lagi.)

     

    “Pengikut Asahi pasti yang melakukan sesuatu seperti ini” adalah hal yang kini ia pikirkan.

     

    “Em, permisi, tapi dimana kami? Kalau hanya Asahi yang dibutuhkan, aku akan senang kalau Anda memulangkan kami.”kata Ruri pada salah satu pendeta terdekat, tapi ia hanya bertanya pada pria yang mengulurkan tangannya pada Asahi untuk instruksi lebih lanjut dengan sikap aneh.

     

    “Bagaimana dengan yang lain, Yang Mulia?”

     

    “Benar juga. Tapi sebaiknya, kita harus melaporkan ini pada raja. Kita akan menanyakan pada Beliau apa yang harus dilakukan selanjutnya.”

     

    Walau sudah mengatakan dengan jelas kalau dia ingin segera pulang, Ruri kini diarak paksa menuju tempat lain.

    en𝐮𝐦a.id

     

    Mereka diarak dan disuruh berlutut di hadapan seorang pria paruh baya dengan baju mewah, yang duduk tegap di singasana dan mengeluarkan aura yang mengatakan kalau dia adalah raja disini.

     

    Tapi, Asahi, satu-satunya yang tetap boleh berdiri.

     

    “Aku senang kau sudah tiba, Tuan Putri Pendeta. Aku Raja di Negeri Nadasha. Kami selalu menunggu kedatanganmu untuk memberi tanah ini kemakmuran.”

     

    Perkataan pria paruh baya itu tidak masuk akal, tapi Asahi menjawab, dengan malu-malu.

     

    “Em, terima kasih… banyak… Tapi, em, dimana kami? Aku seharusnya di kota beberapa saat lalu…”

     

    “Ini adalah Negeri Nadasha. Kau telah dipanggil kemari.”

     

    (Apa dia benar-benar mengatakan hal fantasi semacam itu dengan wajah tegas?!)

     

    “Ada alasan kenapa kami memanggil kalian. Saat ini, negeri kami dilanda dilema. Tapi, negeri ini punya buku ramalan turun temurun, walau hanya bisa dibaca oleh raja dan pendeta. Dituliskan, jika krisis tengah melanda negeri ini, Tuan Putri Pendeta dari dimensi lain harus dipanggil untuk memakmurkan tanah ini. Dan begitulah, sesuai dengan yang tertulis, kami memanggilmu kesini, manis.” Ia lalu menambahkan dengan canggung, “Ya, kau dan beberapa tambahan, sepertinya.”

     

    Ini sudah cukup membuat Asahi yang bodoh melihat Raja penuh keraguan. Begitu juga dengan Ruri.

     

    “Em, apa ini semacam lelucon? Oh, jangan-jangan ini Cuma prank? Oke, aku paham. Semua ‘pemanggilan’ dan sihir ini tidak mungkin nyata…”

     

    “Oh? Apa sihir tidak ada di duniamu, Tuan Putri Pendeta? Kalau begitu, perkenankan aku menunjukkan keasliannya,”kata Raja, dan melihat pria tua yang bekerja sebagai Ketua Pendeta. Ia hanya mengangguk mengerti sebelum membalikkan telapak tangannya dan mengulurkannya, bagai menunjukkan pada Asahi.

     

    Ruri dan mantan teman sekelasnya yang lain mengangkat kepala dan melihat, sepertinya penasaran akan apa yang terjadi. Ketua Pendeta mulai menggumamakan sesuatu bagai memfokuskan energi, dan segera saja, api menyala di telapak tangan berkerutnya.

     

    Napas Ruri bagai berhenti dalam kekaguman, dan ia melihat wajah mantan teman sekelasnya yang lain dengan ekspresi yang sama.

     

    “Eh? Sihir untuk pertunjukan?”

     

    “Tidak, kurasa maksudnya sihir sungguhan…”

     

    “Serius?”

     

    en𝐮𝐦a.id

    Ruri menunjukkan pendapatnya. Pasti ada trik dibalik semua ini.

     

    Ketua Pendeta merasakan keraguan Ruri dan yang lain, selanjutnya ia mengeluarkan bola air di tangannya. Asahi segera menyentuh bola cairan yang mengambang di atas telapak tangan pria tua itu.

     

    “Ini memang air.”

     

    “Tunggu, benarkah?!”

     

    Bahagia dengan reaksi terkejut Ruri dan yang lain, Ketua Pendeta berkata, “Dan aku bahkan bisa melakukan ini.” setelah menyelesaikan kalimatnya, tubuhnya mulai melayang di udara, sekitar satu jengkal dari tanah.

     

    Asahi memastikan, tapi tidak ada sesuatu di bawah Pendeta itu juga tidak ada kabel yang membuatnya tetap melayang. Awalnya mereka curiga, tapi setelah ditunjukkan hal semacam ini, mereka tidak punya pilihan lain selain percaya.

     

    Setelah kekaguman akan sihir mulai hilang, kemarahan karena diseret ke dunia ini gara-gara ramalan yang tidak jelas mulai memenuhi pikiran.

     

    “Tuan Putri Pendeta diceritakan punya warna yang langka. Dan dengan rambut emas dan mata biru, kau pasti adalah Tuan Putri Pendeta di ramalan,”kata pria tua yang lemah dan bisa mati kapan saja itu, dan sepertinya dia pendeta dengan pangkat paling tinggi di antara yang lain. Kalimatnya membuat Ruri membeku.

     

    Syukur saja, ia menundukkan kepala sekali lagi, jadi tidak ada seorangpun yang menyadari perubahan sikapnya, tapi ia sebenarnya benar-benar terkejut.

     

    Ruri sejak lahir punya rambut pirang platinum, yang berarti ia jauh lebih pirang daripada ibunya yang berambut perak, tapi sejak insiden Asahi mengecat rambut demi meniru Ruri, ia selalu mengenakan wig untuk menyembunyikannya.

     

    Ia sebenarnya disuruh mewarnai rambutnya, tapi karena ia tidak bisa hidup dengan merusak rambut indahnya,dan dengan alasan bodoh itu, ia diperbolehkan memakai wig ke sekolah.

     

    Kini, dengan wig coklat, dan kaca mata penutup penampilan, dan teknik rias spesial yang ia pelajari dari ibunya, ia kini terlihat seperti gadis biasa-biasa, yang ada di jalan, dan ada dimana-mana yang cocok sebagai karakter pembantu di berbagai acara—lebih tepatnya “Gadis A”

     

    Berkebalikan dengan Ruri, Asahi terus meniru Ruri sejak ia masuk SMP dengan rambut dicat pirang, kontak lensa biru, dan riasan yang mulus.

     

    Walau kemungkinan besar jika Ruri yang sebenarnya mereka cari, ia harus menunjukkan penampilan aslinya untuk membuktikannya, dan ia tidak berniat untuk melakukannya.

     

    Bahkan, lebih mudah lagi kalau mereka salah paham. Plus, Asahi selalu bicara dengan “pangeran” itu sejak pertama kali tiba disini dengan baik—ia terlihat bahagia.

     

    (Baiklah, lanjutkan saja. Karena, dia juga kelihatan bahagia.)

     

    Karena yang dia lawan adalah Asahi, jadi ada kemungkinan ia melupakan Ruri, tapi sejak Asahi juga tidak menderita, Ruri berkesimpulan kalau ia pasti baik-baik saja. Dengan pikiran itu, ia bicara pada Raja.

     

    “Permisi, em, karena hanya dia yang Anda butuhkan, Sang Tuan Putri Pendeta, kalau tidak salah? Kalau Anda tidak membutuhkan saya, saya akan sangat senang kalau Anda mengembalikan saya ke dunia saya…”katanya, menunggu respon dengan harapan di hati kalau sang raja tidak akan bilang kalau tidak mungkin ia mengirimnya kembali.

     

    en𝐮𝐦a.id

    Yang lain, sejak tadi bingung akan fantasi ajaib yang ditunjukkan pada mereka, sepertinya mulai menyadari kenyataan, dan wajah mereka mulai memucat.

     

    “Tidak mungkin… apa maksudmu aku tidak bisa melihat Mama dan Papa lagi…?”tanya Asahi, dan menahan air matanya. Setelah melihatnya Raja dan Pendeta mulai panik.

     

    “J-jangan menangis. Tenang saja kau akan diperlakukan seperti tamu resmi di negeri ini dan diberi perlakuan yang pantas. Ah, ya. Aku bahkan sudah menyiapkan agar kau bisa bersama dengan salah satu orang yang dipanggil bersamamu, agar tidak kesepian.”

     

    “Ruri-chan bisa bersamaku?”ulang Asahi, dan melihat Ruri dengan wajah penuh air mata.

     

    “Ya, tentu saja…”

     

    “Kalau begitu…”

     

    Dan itulah bagaimana Ruri akhirnya tinggal di istana tanpa seorangpun menanyakan pendapatnya.

     

    (Ya, kurasa tidak masalah. Lagipula tidak ada efeknya kalaupun aku berteriak penculikan itu kejahatan… dan ia juga bilang kalau mereka menyiapkan segalanya.)

     

    Walau ia merasa kecewa karena perbedaan perlakuan yang ia rasakan, Ruri meyakinkan diri kalau menyuarakan pendapat pasti tidak ada gunanya.

    0 Comments

    Note