Chapter 61
by EncyduChapter 61 – Si Sage Yang Menakutkan
Translator : Wendy
Profreader : CHGAI
“Wah, kau cepat ya.”
“Kapanpun panggilanmu, nona Marlene. Selain itu, seharusnya kami yang bilang ‘cepat’.” Mason, perwakilan dari Kuil, berkata dengan senyuman menawannya.
Mereka berada di Menara Kebenaran di Quarancinq, Kota Sihir. Sang pemiliki ruangan, Marlene si Sage, tersenyum puas.
“Dengan kemampuanku, itu… yah, Saya tidak akan bilang itu gampang, tapi sihir yang kau minta itu merupakan target dari penelitian seluruh dunia sejak lama. Terlebih lagi, ini adalah Quarancinq, pusat penelitian sihir dunia, dan Saya adalah penyihir terbaik yang ada. Nggak butuh waktu lama untuk menyelesaikan sihir tersebut. Walaupun masih tahap uji coba.”
Pihak Kuil telah meminta sang Pahlawan Marlene untuk mengembangkan beberapa sihir.
Pertama, sebuah tipe baterai sihir baru yang menyimpan mana tanpa menggunakan magic stone.
Kedua, sebuah sistem radar untuk mendeteksi sinyal sihir skala dunia.
Ketiga, sebuah lingkaran sihir teleportasi, sebuah sihir tingkat enam yang hanya bisa digunakan beberapa orang yang ada di dunia ini.
Dan keempat, sebuah sistem penyerapan mana yang bisa berfungsi melalui mana.
Marlene mengambil Senapan Sihir dengan penampilan sederhana yang terpampang di dinding di dekatnya. Dia memegangnya dengan posisi membidik.
“Ini bagus. Saya telah mencobanya pada budak-budak sisaku, dan harus kuakui ini adalah sesuatu yang menarik. Tapi benar memang ini menggunakan terlalu banyak sihir. Bahkan penyihir biasa tidak akan mampu menggunakannya, apalagi prajurit biasa.”
Senapan sihir menggunakan sihir penggunanya bukan bubuk mesiu. Itu menggunakan peluru yang terbuat dari tembaga atau perak, yang merupakan material dengan kesesuaian yang tinggi dengan kekuatan sihir.
Selama beberapa tahun terakhir, berkat pengetahuan teknologi yang berasal dari ‘Dewa’ di Kuil, senapan sihir sekali tembak sekarang mampu menembak secara beruntun dengan menggunakan tempat peluru. Disaat yang sama, itu membutuhkan sihir yang banyak untuk memperoleh daya tembak yang kuat. Dan walaupun senapannya mampu menembak secara beruntun, menggunakan mana untuk merapalkan sihir akan lebih baik, dan kerumitan dari senapan itu sendiri membuatnya cukup mahal. Itu masih belum bisa untuk disebarluaskan.
Terdapat alat yang mampu menyimpan sihir untuk merapalkan mantra tanpa memakan sihir dari penggunanya, seperti Tongkat Sihir.
Tetapi, material yang mampu menyimpan sihir yang digunakan untuk peralatan tersebut merupakan logam mulia yang sangatlah mahal, seperti emas murni atau perak mitril. Seratus koin gold besar merupakan harga normal untuk sebuah tongkat mitril, dan walaupun tongkat dari emas murni hanya setengah dari harga tadi, itu perlu dilapisi sebuah timah tipis untuk mencegah terjadinya kebocoran mana, membuatnya terlalu berat untuk kebutuhan biasa.
Senapan sihir yang dipegang Marlene merupakan model rapid-fire terbaru yang disuplai oleh Kuil. Itu memiliki mode semi-auto dan fully automatic.
Desain pertama menggunakan baterai mana yang berbentuk kotak kecil seukuran kotak pensil yang ditempel di senapan. Tentu saja, baterai tersebut terbuat dari emas padat dan timah, dan wanita yang bekerja sebagai asisten Marlene sampai kepayahan hanya untuk membawanya.
Tapi senapan ini tidak menggunakan baterai. Walaupun Marlene sang Pahlawan bisa menangani penggunaan mana dalam mode full-auto, dia tetap mengembalikannya kepada Mason, yang bukan merupakan seorang penyihir.
“Ini dia, Saya telah mengukir lingkaran sihir pengumpul mana pada senjata itu. Lingkaran sihir itu masih dalam pengembangan, dan hanya bisa menembak sebanyak 30 tembakan, tapi tunjukkan itu pada bosmu dan dapatkan uang lebih buatku.”
“…baiklah.”
“Tentu saja, mengumpulkan mana dengan sihir masih memerlukan beberapa pengetahuan dan kemampuan sihir dari penggunanya. Akan memakan waktu lebih buatku untuk mengembangkan lingkaran sihir yang bisa digunakan siapa saja, jadi kau bawa saja formula sihir itu kembali. Saya akan berikan lingkaran sihirnya nanti.”
Sekarang, negara di seluruh dunia sedang mengumpulkan sihir dari Anak Pohon dengan menghubungkannya ke beberapa magic stone raksasa dengan elektroda mitril, dan kemudian mengekstrak sihirnya melalui magic stone tersebut.
Hanya beberapa Anak Tuhan, dengan menggunakan kemampuan khusus mereka, yang mampu mengekstrak kekuatan sihir dari makhluk hidup seperti Anak Pohon. Walaupun sudah ada penelitian terdahulu tentang masalah ini, itu tidak mampu menyanggah bahwa Marlene telah berhasil merubah teori menjadi sesuatu yang bisa dipakai dalam waktu yang singkat. Kemampuannya tak bisa diragukan lagi.
“Baiklah. Bisakah Saya meminta dua permohonan lagi, sekaligus dengan perkembangan dalam penangkapan Whitehare?”
“Lingkaran teleportasi yang bisa digunakan siapa saja itu sulit. Kau setidaknya memerlukan seseorang yang mampu menggunakan sihir tingkat enam untuk mengaktifkannya, dan menurut Saya tidak ada cara lain lagi. Ah, tapi itulah yang kugunakan untuk mengejar si kelinci itu kali ini, cukup tahu aja.”
“Oh, benarkah?” Mason tersenyum, terlihat lebih tertarik.
Marlene mengaktifkan sebuah sihir dan sebuah map dunia muncul di sebuah panel kosong. Terdapat beberapa tempat di peta yang terdapat titik yang bercahaya.
“Apakah ini… sihir pendeteksi?”
“Ya, ini mendeteksi setiap makhluk dengan sihir lebih dari 500. Jika Saya tidak membatasinya hanya untuk makhluk hidup, Anak Pohon akan membuat seluruh peta menjadi putih. Walaupun sihir ini hanya mampu mendeteksi sesuatu yang berada di sekitar alat observasi.”
Si Nona Kegelapan Whitehare sepertinya memiliki sebuah kemampuan untuk mengganggu identifikasi, jadi Marlene tidak bisa mencari berdasarkan nilai kekuatan sihir. Tapi dia beranggapan bahwa ketika Whitehare bergerak, monster-monster kuat di dekatnya akan bergerak juga.
“Kalau begitu izinkan Kuil untuk membantumu memasang alat observasi ini… hmm, ada apa ini?”
“…sinyal sihir kuat bergerak dengan cepat. Saya akan mengerahkan sebuah pasukan 10 kilometer di depan. Kau!!”
“””Ya, Nona!””” Menjawab panggilan Marlene, sekelompok lelaki berwajah tampan mulai berusia belasan tahun berbaris dihadapannya, semua dilengkapi dengan senapan sihir terbaru.
“Saya akan mengirim kalian ke tempat ini. Jika kalian melihat Whitehare, bunuh dia.”
Apa-apaan benda itu…? Memang, dia memperkenalkan dirinya jadi Saya tahu dia siapa, tapi itu tak membuat rasa jijikku padanya berkurang.
Dan dia adalah seorang Pahlawan, sang Blademaster. Apa para manusia ini baik-baik saja dengan Pahlawan seperti itu…?
Yah, dia pasti sudah mati kali ini.
Saya meletakkan buah-buahan untuk Blobsy dan Panda ke dalam [Inventory] dan mulai bergerak.
Saya hanya mengamati hari ini, dan mereka berdua masih kelelahan karena aksi yang lalu, jadi mereka sedang beristirahat di Pohon Dunia.
enu𝗺a.i𝓭
Mengingat seberapa beruntungnya mereka, kalu mereka bersamaku, mungkin Pahlawan bodoh itu tidak akan muncul. Saya memang gadis yang tidak beruntung….
“…mm?”
Setelah berlari hampir sejam, sebuah gunung yang penuh dengan pohon-pohon mati dan sebuah jurang yang terlihat seperti retakkan yang sangat dalam di tanah terpampang dihadapanku.Mungkin inilah hasil dari manusia yang memanfaatkan mana semau mereka sendiri. Masalah ini menjadi sangat serius sampai-sampai Pohon Dunia meminta bantuan seorang iblis, jadi ini merupakan pemandangan yang wajar di dunia ini.
Tapi kemudian, ketika Saya terus berlari di pinggir jurang, mungkin sudah mendekati sebuah negara manusia, ruang di hadapanku tiba-tiba mulai berputar.
“rattatatatat!”
“Whoa?!”
Saya melompat ketika mendengar sebuah ledakan. Sesuatu hancur dan menghempaskan tanah tempat aku berdiri sebelumnya. Itu suara…senapan?
“Ooooh, dia benar disini!”
“Itulah Nona Marlene! Prediksinya sempurna!”
“Nona Marlene kita memanglah menakjubkan!”
Dari dalam distorsi ruang itu muncul sekolompok lelaki. Mereka memegang senapan yang terlihat seperti assault rifle.
Marlene? Siapa? Saya tidak tahu. Bagaimanapun, mereka semua memiliki combat power sekitar 400, mengingat perlengkapan modern mereka, angka itu tidak akan menggambarkan kekuatan sebenarnya mereka. Dan dengan mudahnya mereka menembak padaku secara tiba-tiba, ini mungkin bukanlah sesuatu yang bisa diselesaikan dengan baik-baik.
Jujur saja, senapan sihir seperti itu adalah yang terburuk.
Karena Saya sekarang sedang dalam [Human Form], tak peduli seberapa banyak kekuatan sihir dan combat power yang kumiliki, daya tahanku tidaklah berbeda dengan manusia biasa.
Saya bisa bertahan dari sihir dengan kekuatan sihir, dan Saya bisa menghindari serangan fisik dengan kemampuan fisikku, tapi ketika ada beberapa orang yang menembakiku, beberapa peluru pasti akan mengenaiku cepat atau lambat.
Peluru-peluru itu hanya memberikan sedikit sakit, dan lukaku akan sembuh dengan seketika, tapi sihirku tetap akan berkurang. Kehilangan yang tidak bisa dihindari itulah yang menyakitiku.
Dan akan jauh lebih buruk lagi jika peluru itu memiliki efek samping, itulah mengapa setiap kali Saya menemukan seorang musuh yang menggunakan senjata sihir di medan pertarungan, Saya selalu memprioritaskan mereka terlebih dahulu. Dan kemudian Saya akan terpaksa menggunakan serangan sihir berskala besar untuk mengahabisi seluruh area, yang tak hanya menghabiskan banyak sihir, tapi juga menarik perhatian banyak musuh.
Baiklah, bagaimana Saya harus menangani orang-orang ini? Saya mundur untuk menjaga jarak, mencoba untuk menggerakkan mereka ke tempat yang kuinginkan, tapi mereka tidak termakan tipuanku, malahan mereka dengan tangkasnya memojokkanku ke ujung jurang. Walaupun penampilan norak mereka, mereka ternyata cukup terlatih.
Saya menghela nafas. Baiklah. Mungkin Saya harus menggunakan [Causality Alteration] untuk mengumpulkan mereka dan menghabisi mereka, walaupun itu akan memakan cukup banyak sihir.
Saya berhenti bergerak, memfokuskan mataku untuk melihat lebih dalam ke masa lalu mereka. Mereka juga berhenti, senyum tergambar di wajah mereka.
“Hey hey, jadi kelinci ini pikir dia bisa menangani kita.”
“Bodohnya. Seorang demihuman berani melawan kita, pelayang sang Sage?”
“Dia bilang kita hanya perlu kepalanya saja, kan?”
“kalau begitu tubuhnya buatku. Saya selalu ingin mencicipi seorang demihuman.”
“Hmm… dalam artian apa ini?”
“Keduanya.”
Wah, mereka benar-benar orang yang tidak normal… yah, itu berarti tidak ada alasan lagi bagiku untuk ragu.
Saya mengangkat tanganku, dan mereka mengangkat senapan mereka. Sedikit demi sedikit, kita saling mendekat. Sihirku dan senapan mereka bersiap untuk menembak-
“Hey, kelinciku yang manis, apa kau menunggu lama? Saya, Calimero, sudah datang!”
–Anjrit!
Disana, berdiri dan bahkan bergaya di puncak sebuah pohon yang telah mati, adalah si Master Idiot. Dia menghunuskan pedang noraknya, menghempaskan poninya, tersenyum dengan gigi putih, dan melompat dengan gaya yang berlebihan.
enu𝗺a.i𝓭
“Allez hop!”
Dia menari, terbang di udara seakan-akan dia menggunakan sihir. Keringat bercucuran di punggungnya, berkilauan bagaikan sayap yang terbuat dari cahaya.
Baik Saya dan kelompok lelaki itu tidak bisa melakukan apa-apa selain menatapnya, mulut ternga-nga seakan tak percaya.
Calimero mendarat di antara kita dengan suara yang keras. Dan tanahnya mulai meretak.
“APAAAaaaaa…”
Tanah kering itu pun runtuh, membawa semuanya kecuali diriku ke dasar sungai yang berada di dasar jurang. Saya dengan diam-diam mulai melayang ketika hal itu terjadi.
“…”
Oooh, benar, karena pohon-pohonnya telah mati, akarnya tidak bisa menopang tanah lagi.
Yah, terserahlah… tidak akan ada yang merindukan mereka. Saya mendoakan semoga arwah mereka ikut terbawa deras air tiga ratus meter kebawah.
Untuk beberapa alasan. Saya merasa seperti ingin melihat Blobsy dan Panda lagi. Saya putuskan untuk kembali ke Pohon Dunia.
…kali ini dia pasti mati, kan?
Translated By Wendy.
0 Comments