Header Background Image

    Kota Kenikmatan – B

    Translator : Wendy

    Editor : novelindo.com

    “Ook!”

    Saya melihat seekor bayi monyet setinggi tiga puluh centimeter. Dia memiliki bulu putih halus kecuali tangan, kaki, ujung ekor dan wajahnya yang berwarna hitam pekat. Seperti seekor panda.

    Kupiki Bumi memiliki monyet dengan warna yang serupa juga. Yang satu ini, entah mengapa, terlihat lebih seperti boneka binatang dibanding binatang sungguhan, dengan mata biru kecil bercahaya dan buluh halus yang rapi.

    Bola bulu itu duduk di meja, menatapku. Apa yang dilakukannya disini? Apa dia merchandise yang akan dijual? Kupikir dia adalah seekor monster…tunggu sebentar…dia bukan pemain monster, kan?

    “…” Saya menatapnya sinis.

    “Ook!”

    Bayi monyet itu menggelengkan kepalanya, seakan berkata “tidak mungkin!”

    Apa yang diinginkannya? Kupikir. Kemudian dia menepuk tangannya beberapa kali… oh. Ada sebuah rantai kecil yang mengikat kakinya ke meja.

    “…kau mau aku memotongnya?”

    “Oook!”

    Dia terlihat sudah terbiasa dengan manusia. Apa dia pernah menjadi peliharaan sebelumnya? Tapi sekali lagi, dia mencoba untuk melarikan diri…

    [Baby Monkey][Ras: Black-White Monkey]

    [Magic Point: 15/15][Hit Point: 15/15]

    [Total Combat Power: 15]

    Jadi dia benar-benar hanya monster monyet biasa…

    “Oook!”

    Melihatku yang masih waspada, dia mengeluarkan sebuah pisang kecil.

    𝐞n𝓾𝐦𝐚.i𝒹

    “Apa? Kau akan memberikannya jika Saya memotong rantai itu?”

    “Ook!”

    “Tunggu, tidak, pisang tidak akan…Blobsy?!”

    Slime kecil itu melompat ke meja. Monyet itu menyerahkan pisangnya dan Blobsy dengan senang mengambilnya.

    Dia baru saja menyuapnya?!

    “Okay, baiklah…Hey, apa kau tahu dimana mereka menyimpan obat yang sangat berbahaya?” Tanyaku tanpa berharap lebih.

    “Ook!” Dia dengan percaya dirinya menepuk dadanya, seolah berkata “serahkan saja padaku!”

    “Ook!”

    Saya potong pengikat kakinya dengan jariku. Dia mulai membimbingku ke gudang dengan kebebasannya.

    “Ook!”

    “Tidak, Saya tidak butuh kopi.”

    “Ook!”

    “Bukan kotak yang kuat juga… tapi mungkin saja…”

    Apa dia benar-benar mengerti dimana tempat yang ingin kutuju, disini…?

    Saya tidak bisa terus memanggilnya dengan ‘dia’ setiap saat…begini saja… dia terlihat seperti seekor panda dengan warnanya, jadi panggil saja dia Panda.

    Panda (nama sementara) membimbingku kemana-mana, dari ruang santai ke ruang kerja. Kemudian kita sampai ke sebuah akuarium.

    “Apa ada sesuatu disini?”

    “Ook!”

    Jadi disini adalah tempat para mafia menyimpan sejenis monster lain sebagai peliharaan mereka seperti yang mereka lakukan pada makhluk kecil ini? Ketika Saya mengintip ke arah air, Saya mendengar suara dari dalam.

    “…Apa ada seseorang disana?”

    Disana ada seseorang gadis kecil dengan rambut biru gelap di dalam air. Dia memiliki ekor ikan dari bawah pinggangnya.

    “…seorang mermaid?”

    “Siapa kau, nona?”

    Ternyata mereka tidak menyimpan seekor monster. Mereka menyimpan seorang demihuman yang hidup di air. Saya menunjukkan telinga kelinciku untuk menenangkannya dan kita mulai berbicara. Menurutnya, populasi demihuman merfolk telah menurun drastis karena pemburu manusia. Sekarang, satu-satunya rumah bagi para merfolk adalah daerah di sekitar pulau di bagian barat Wartos.

    Bahkan pulau itu memiliki sebuah negara bernama Lontrois. Industri utama mereka adalah perikanan (ikan biasa), dan menangkap dan mengekspor merfolk. Gadis ini, sayangnya, telah tertangkap jaring, kemudian dijual ke Wartos.

    Dia telah tinggal disini cukup lama. Jika para mafia tidak berhati-hati ketika berbicara di dekatnya, dia mungkin saja tahu dimana mereka menyimpan obat-obatannya. Dan ketika Aku menanyakannya, ternyata benar dia tahu.

    “…bisakah kau pulang dari sungai?”

    “Yeah! Saya sangat ahli berenang!”

    “Ook!”

    “Apakah dia menginginkanku menyelamatkan gadis ini juga…?” Seruku.

    Yah, kebetulan atau tidak, hal yang terpenting adalah Saya sudah mengetahui dimana obat berbahaya itu sekarang. Saya bertanya ke gadis mermaid itu jika dia mengetahui sesuatu tentang Panda. Katanya dia adalah sejenis monster yang disebut Monochrome Monkey. Sangat Pintar. Bisa melakukan banyak hal, termasih menjadi pemantau.

    Saya memberikan mantel cadangan ke gadis mermaid, membawanya dari wilayah gudang, dan membebaskannya ke sebuah sungai besar yang terhubung langsung ke laut.

    “Terima kasih, nona kelinci! Datanglah bermain bersamaku nanti!”

    𝐞n𝓾𝐦𝐚.i𝒹

    “Tentu.”

    Dia melambai, kemudian menyelam ke kedalaman air, menghilang dari penglihatanku.

    Yeah…Saya akan menemuimu segera. Tapi, Saya harus menghancurkan Anak Pohon di negara itu juga.

    “Ook!”

    *bounce*

    “Yeah, Saya melakukan hal yang baik, bukan?”

    Sekarang, mari kita lakukan sesuatu yang jahat.

    —————————————————————————-

    Wartos, Kota Kenikmatan. Mulai dari wine, makanan dan wanita terbaik. Hukumnya memperbolehkan segala jenis obat-obatan. Kota ini bangga karena mampu menyuplai segala jenis kenikmatan yang bisa dibayangkan.

    Sambil itu juga merupakan sumber penghasilan para mafia dan aktivitas kriminal kelas kakap, dengan para bangsawan di seluruh dunia yang menjadi pelanggannya, tidak ada kerajaan lain yang berani menyentuhnya.

    Pada malam itu, ibukotanya lebih berasap dari biasanya.

    Dengan seberapa besar negara itu, hampir seluruh penginapannya memiliki perlengkapan untuk menyajikan obat-obatan ke tamunya. Alat itu menghasilkan asap di dalam ruangan dan mengeluarkan uap keluar. Itu adalah penyebab dari asap tipis yang selalu ada.

    Jadi walaupun asapnya sedikit lebih tebal dari biasanya, dan bahkan jika itu hampir menutupi pusat dari ibukota, tidak ada yang menyadarinya. Para warga, para pengunjung dan para mafia tak ada yang menyadarinya.

    Tapi kemudian, orang-orang mulai menyadari sedikit aroma manis. Satu demi satu, orang yang tak biasa dengan efek yang begitu kuat itu menjadi korban mual-mual dan tak bisa bergerak. Mereka yang sudah terbiasa malah lebih sial lagi; beberapa tergeletak tak berdaya, dan beberapa kehilangan kontrol akan saraf mereka. Kekacauan tersebar dimana-mana.

    Penyebab dari semua itu adalah suatu gudang yang dimiliki oleh Keluarga Zell, salah satu dari lima besar kelompok mafia di Wartos. Obat-obatan yang berharga lebih dari empat ribu gold koin besar dibakar, tanpa pandang bulu, untuk memulai keruntuhan kota secara diam-diam.

    Banyak saksi mata melihat seorang gadis putih, telinga kelinci yang melambai, berjalan menuju istana raja. Tidak ada yang bisa menggerakan satu jari, apalagi menghentikannya.

    Di depan istana, gadis itu menjentikkan jari, dan gerbang itu terbuka untuknya. Dia melewatinya tanpa perlawanan.

    Beberapa jam kemudian, peralatan sihir yang tersebat di seluruh negeri mulai berhenti bekerja karena kehancuran dari Anak Pohon. Pada saat asap itu telah menghilang, pelaku yang diduga sudah tidak lagi ditemukan.

    Hari berikutnya, dengan berita jatuhnya Kota Kenikmatan, banyak mata yang tertuju pada Wartos untuk mencari gadis kelinci putih yang dilaporkan muncul disana. Dan kemudian, seakan ingin mengejek mereka semua, dia muncul di negara kepulauan terdekat Lontrois. Dengan Anak Pohon lainnya yang hancur, dia sekali lagi menghilang bagai tertiup angin.

    —————————————————————————-

    Setelah menangani Anak Pohon di Lontrois, negara yang menjual merfolk, Saya melompat ke jaringan yang baru dibangun untuk kembali ke Pohon Dunia.

    “Saya kembali.”

    Kataku, tidak mengharapkan adanya balasan. Tapi seakan merespon, dahan dari Pohon Dunia sedikit bergoyang, membuat sedikit kehangatan matahari mencapaiku.

    Dua Anak Pohon lain telah hancur dan hidup kembali. Pada prosesnya, Saya menemukan kegunaan menarik dari <Causality Alteration>: Jika orang yang menutup pintu atau gerbang berada di dekatnya(pintu/gerbang), Saya bisa membuat mereka ‘gagal’ menutupnya.

    Benar, itu adalah trik kecil dengan sedikit manfaat. Jika seseorang yanng menutup pintu itu tidak ada disitu, atau jika mereka telah mati, itu tidak akan berhasil.

    Lontrois jauh lebih kecil dibanding Wartos. Rumah gubernur tidak jauh lebih besar dari sekolah dasar. Saya hanya perlu datang di malam hari, membuka pintu, dan menonaktifkan perangkap dengan trik itu, dan itu saja. Saya tiba di Anak Pohon. Jika mereka memiliki pengamanan yang lebih ketat, Saya tidak akan bisa melakukannya..

    Bagaimanapun, Saya sekali lagi menjadi lebih kuat.

    [Shedy][Ras: Bunny Girl][Lesser Archdemon Lv. 5]

    > Iblis kelinci Laplace. Penipu dan pembimbing takdir manusia.

    [Magic Point: 22300/25400] 6700(naik)

    [Total Combat Power: 24800/27900] 7400(naik)

    [Unique Skill: <Causality Alteration> <Cyber-Manipulation> <Absorption> <Materialization>]

    [Racial Skill: <Fear> <Mist Form>]

    𝐞n𝓾𝐦𝐚.i𝒹

    [Simple Identification][Human Form(Wonderful)][Subspace Inventory]

    Kau berpikir yang sama, kan, Blobsy?

    *boing!*

    “Oook!”

    “…apa?”

    Kenapa Panda juga disini?!

    [Panda][Ras: Monochrome Monkey][Kin of Shedy, the Demon]

    [Magic Point: 20/20][Hit Point: 20/20]

    [Total Combat Power: 20/20]

    …aww kampret, nggak lagi.

    Translated By Wendy.

    0 Comments

    Note