Chapter 12
by EncyduAlpha Tester Rahasia
Translator : Wendy
Editor : novelindo.com
“Alpha tester rahasia No. 44. Waktu yang berlalu 317 jam, 18 menit. Hilangnya aktivitas saraf terkonfirmasi. Sesuai prosedur, meminta pengiriman tim pembersihan.”
“Alpha tester rahasia No. 62 dan No. 71. Waktu yang berlalu: 317 jam, 20 menit. Log out karena mental collapse terkonfirmasi. Sesuai prosedur, meminta pemindahan ke fasiltas koleksi.”
“Alpha tester rahasia No. 99. Muncul gejala mental collapse setelah evolusi ke tahap dua.”
Pusat penelitian ketujuh yang memantau keadaan subjek uji coba alpha pada MMORPG, World of Yggdrasia. Pengumuman monoton mengenai nasib buruk yang menimpa para subjek berbunyi satu demi satu.
Setaleh 100 jam terlewati, sepuluh persen telah keluat. Ketika subjek telah mencapai evolusi pertamanya, jumlah yang bertahan hidup langsung menurun drastis.
Ini adalah hari ke-13 semenjak bermulanya percobaan ini. Tujuh subjek meninggal karena berhentinya aktivitas otak. Tiga puluh satu dalam keadaan koma setelah mental collapse dan diikuti dengan log secara paksa.
“Oh wow, langsung sekaligus.” Kata Brian, terkejut.
Pria ini adalah kepala deputi dari pusat penelitian ketujuh. Direktur yang sebenarnya adalah mantan politikus yang mendapatkan posisinya lewat pintu belakang, sehingga pemimpin fasilitas diserahkan sepenuhnya kepada Brian.
Sekretaris ex-penelitiya hanya mengangguk dan membalasnya lembut, “Psikolog kita mengusulkan teori berikut untuk bisa menjelaskan kejadian ini: para subjek ini memilih untuk memulai dengan avatar demihuman dan berjenis binatang, yang memiliki program dasar yang sudah tertanamkan. Tetapi, ketika berevolusi dan mencapai tahap kedua, avatar mereka kehilangan seluruh program yang ada, hanya program dasar saja yang tersisa, karena bentuk dan pergerakan mereka yang sangatlah tidak wajar bagi makhluk pada umumnya. Tekanan mental yang diikuti dengan perasaan Ketidaksesuaian menambah tingkat stres dan takut, dan ini bisa mempercepat mental collapse mereka.”
“Benar. Apakah mereka menyebutkan sebuah solusi?”
“Ya. Menurut tim medis, solusi termudah adalah pengobatan, atau mengeluarkan subjek dan menenangkan pikiran mereka. Departemen game development menyarankan untuk meneliti feedback dari para subjek untuk memperbarui program pergerakan untuk avatar monster sesegera mungkin.”
“Jadi hanya solusi yang tidak praktis, hah.” Tawa Brian.
Menyelidiki batas mental stres dari pikiran manusia merupakan salah satu tujuan mereka, benar memang, tapi itu bukanlah yang terpenting.
Meletakkan seseorang dengan ego yang rusak ke tubuh monster, dan kemungkinan performa tinggi dari avatar akan menjadi sangat optimal. Untuk menyelidiki seberapa banyak mental stres yang dihasilkan oleh aksi tertentu, akan sangat efisien untuk mendorong pikiran subjek setinggi mungkin. Hampir 40% telah keluar hanya dalam 13 hari, walaupun rencana sebenarnya adalah selama setengah tahun. Pada saat yang sama, hasil yang didapatkan sejauh ini sudah sepadan. Para petinggi sangat puas dengan progres mereka.
Proyek selanjutnya adalah uji coba pada tentara sungguhan. Sebagian disiapkan untuk mereka, dan sebagian karena pusat penelitian telah mendapatkan subjek uji coba yang tidak memiliki dokumen resmi di masyarakat, Brian berencana untuk mendapatkan ilmu sebanyak mungkin dari para yatim piatu itu.
e𝐧𝘂𝐦a.i𝗱
“Benar, bukankah masih ada beberapa yang stabil?”
“Ya, Kepala Deputi. Kita memiliki sekitar tujuh belas subjek yang masih cenderung stabil. Tetapi sebagian besar mereka hanya bersembunyi, jauh dari peradaban manusia, hanya beberapa yang aktif.”
“Kita tidak bisa membiarkannya. Ada ide untuk menyelesaikannya?”
“Laporan dari departemen pengolahan data mengatakan mereka memberikan informasi mengenai lokasi para tester pada serikat petualang di game, ditambah beberapa online forum dan wiki secara anonymous. Apa harus dilanjutkan?”
“Yeah, itu bagus. Lanjutkan. Aku baru ingat, apa yang terjadi dengan yang mengamuk?”
“Hampir setengah telah dibunuh oleh beta tester. 6 subjek ketakutan karena terus diburu oleh manusia dan mengalami mental collapse.”
“Apakah ada dari mereka yang stabil, aktif, dan telah berevolusi?”
“Ya. Stabilitas mereka bervariasi, tapi No. 01, No. 08, No. 13, dan No.17 adalah yang paling aktif bertarung dan telah mencapai tahap ketiga, rank-up,” kata sekretaris. Dia melihat layar yang menunjukan subjek yang masih bertahan hidup dan melanjutkannya, terdapat kekaguman pada kata-katanya. “Dua puluh tiga subjek pertama sangatlah memenuhi ekspektasi. Hanya lima yang sudah keluar, dan sepertinya mereka bisa memanfaatkan inborn ability mereka.”
###########################################################################
Elf telah pergi mencari tempat yang baru, bersama dengan anak yang memberikanku nama sebagai guardian spirit hutan ini.
Tapi Saya adalah iblis, bukanlah spirit. Dan Saya bahkan tidak tinggal disini!
[Shedy][Ras: White Ghast][Low Demon(High-Rank)]
> Iblis lemah yang terbuat dari debu dan gas. Makhluk spiritual yang cerdas.
[Magic Points: 303/303] 3(naik)
[Total Combat Power: 333/333] 3(naik)
[Unique Skill: Reroll][Racial Skill: Fear]
[Simple Identification][Humanoid Form(Crude)]
Oh, bagaimanapun… Saya harus meninggalkan nama ini mau tidak mau.
Jika dipikir-pikir lagi, pertarungan itu merupakan ide yang konyol, tapi untung saja berakhir dengan baik-baik saja. Saya menjadi jauh lebih kuat dibandingkan dengan hari pertama game dimulai.
Saya sangat yakin bahwa Saya telah mencapai puncak rantai makanan di hutan ini sekarang. Bahkan membunuh ulat hitam hanya memberikanku sedikit kekuatan. Dan tidak hanya itu, mereka sekarang langsung melarikan diri ketika mereka merasakan kehadiranku. Karena itu semua, sepertinya membunuh manusia merupakan cara yang paling efektif.
Atau mungkin para serangga melarikan diri karena skill baru yang kudapatkan ketika rank-up.
e𝐧𝘂𝐦a.i𝗱
[Racial Skill: Fear]
> Skill pasive dari ras iblis. Menakuti yang lemah.
…wow, bagaimana mungkin anak itu tidak melarikan diri dariku?
Apakah Saya masih bisa menyamar menggunakan mantel itu? jika seseorang dengan skill pendeteksi keberadaan yang bagus melihatku, apakah mereka akan merasa takut?
Sialan, ini adalah skil yang paling tidak berguna. Sekilas mungkin terlihat berguna untuk pertarungan, tapi itu hanya bekerja pada musuh yang sangatlah lemah dan apapun yang ingin kuburu hanya akan langsung melarikan diri dariku.
Sepertinya Saya beneran harus segera pergi.
Tapi akan sangat canggung jika harus bertemu lagi dengan anak itu setelah perpisahan yang penuh air mata itu, jadi saya pergi ke arah yang berlawan dengan mereka. Para elf membuang semua barang yang dimiliki oleh para pemburu budak yang kubunuh. Yang kumiliki sekarang hanyalah mantel dan beberapa barang-barangku.
Melayang sebentar sambil membenarkan wujudku, Saya harus memfokuskan pikiranku ke sesuatu, jika tidak, perasaan tidak enak itu akan memasuki kepalaku lagi. Saya telah memaksa diri untuk percaya bahwa rasa tidak enak itu dan semua kelainan yang kurasakan hanyalah sebuah halusinasi dari otakku saja, tapi realita tidak pernah seindah yang dibayangkan.
Tapi, Saya tidak harus merangkak di tanah lagi. Melayang-layang tidak membuat perasaan ketidaksesuaian itu menjadi terlalu buruk, dan pikiranku tidak terlalu terbebani. Sepertinya ini adalah satu-satunya hal positif dari memilih Ghast.
Setidaknya, sekarang jauh lebih nyaman bergerak ketimbang berjalan dengan kaki.
…bisakah Saya kembali menjadi manusia biasa lagi? Saya ingin berlatih untuk berubah bentuk juga, tapi telinga kelinci itu tidaklah pergi juga.
Baiklah, mari lupakan sejenak [Humanoid Form]
Setelah menjadi lebih cepat. Saya melewati hutan dan gunung secepat orang berjalan cepat, dan tiga hari kemudian, pemandangannya berubah.
Dari hutan lebat menjadi tanah lapang. Dari jauh terlihat rangkaian pegunungan yang menghiasi dari kejauhan.
…jadi sepertinya Saya malah tambah jauh dari peradaban manusia.
Terserahlah, Saya secara perlahan menambah jangkauan pemantauanku dan menemukan beberapa signal sihir, kira-kira lebih kuat dibanding dengan monster dan binatang yang tinggal di dalam hutan elf. Mungkin cocok dengan diriku yang sekarang.
Saya langsung menuju ke arah mereka. Signalnya cukup cepat, tapi seketika berhenti, seperti sedang memakan sesuatu. Kemudian Saya melihatnya.
[Horned Wolf]
[Magic Points(MP): 58/70][Hit Points(HP): 116/120]
[Total Combat Power: 112]
Lebih kuat dibandingkan seekor ulat hitam, seharusnya dia memberikan experience yang cukup, bukan? Sihir yang banyak ditambah dengan tanduk yang berarti dia adalah monster.
e𝐧𝘂𝐦a.i𝗱
Saya memperkirakan 5 sampai 6 point yang akan diperoleh untuk setiap serigala. Untungnya, mereka ada banyak. Kualitas bisa ditutupi dengan kuantitas.
…bagaimana bisa Saya mendapatkan banyak experience dari manusia jika mereka jauh lebih lemah? Apakah ini alasan monster menyerang manusia?
Pikirkan saja itu nanti. Saya mengendap-endap ke belakang serigala, yang sekarang sedang sibuk memakan seekor kelinci dan menyerangnya.
Dia berteriak kesakitan, berusaha sekuat tenaga untuk menjauh dariku, dan menggigitku. Ouch! Itu lebih sakit ketimbang serangan tanpa sihir dari manusia.
[Shedy][Ras: White Ghast][Low Demon(High-Rank)]
[Magic Points: 298/303]
[Total Combat Power: 333/333]
Saya ceroboh, terlalu bergantung dengan kekebalan fisik. Mungkin cakar dan taring dari monster mengandung sihir, seperti senjata yang diperkuat.
Serigala itu tetap mencoba melawan dan melolong. Hentikan sudah.
Tapi, karena ini aku, yang terbaik yang bisa dilakukannya adalah menggelitikku, jadi Saya teruskan menyerapnya hingga kering. Experience yang kuterima seperti yang kutebak.
[Shedy][Ras: White Ghast][Low Demon(High-Rank)]
[Magic Points: 302/308] 8(naik)
[Total Combat Power: 328/338] 5(naik)
Saya menginginkan tanduk itu juga, tapi Saya tidak terlalu menginginkannya seperti saat sebelum evolusi dulu. Saya tidak bisa melakukan serangan fisik dan karena itu Saya tidak bisa memisahkan mayat.
Sepertinya saya sudah mulai terbiasa dengan pertarungan yang berdarah-darah sekarang. Saya mampu mempelajari bagaimana mengurangi rasa sakit ‘mental’, tapi Saya merasa menjadi lebih agresif sekarang. Merepotkan.
Baiklah, adalagi yang bisa dibunuh? Saya memperluas jangkauanku lagi. Beberapa signal sihir berlari ke arahku.
…tunggu, apa?
Beberapa lolongan menjawabku.
Sial, itu adalah segerombolan serigala! Mereka ada lebih dari sepuluh. Lolongan ketika Saya bertarung tadi pastilah yang memanggil mereka!
Ini buruk. Serangan mereka hanya mampu menggoresku, tapi dengan jumlah sebanyak itu, Saya akan mati karena beberapa luka sayat. Dan Saya tidak bisa memulihkan diri di tengah pertarungan seperti saat bertarung dengan para pemburu budak, karena setiap serigala hanya memberikanku sedikit experience.
Saya berlari, melayang cukup tinggi supaya taring mereka tidak mencapaiku. Berhati-hati lebih baik ketimbang membuat keputusan yang terburu-buru. Saya tidak akan mati dan kehilangan setengah sihirku lagi setelah sejauh ini.
Kecepatan terbaikku adalah secepat kecepatan lari manusia. Serigalanya lebih cepat. ‘Tapi mereka seharusnya meneyerah setelah mereka sadar mereka tidak bisa menggapaiku’, pikirku dan seketika itulah mereka mulai berlari ke sebuah pohon dan mengikutiku dari rantingnya.
Oh… itu tidaklah adil. Saya bisa membayangkan mereka menertawaiku. Serigala super macam apa mereka ini? Mereka bahkan tidak takut padaku. Apa kebodohan mereka yang membuat mereka berani? Sialan, apa yang harus dilakukan…
Kemudian Saya mendengar lolongan lain, terdengar dari kedalaman hutan. Saya merinding.
Serigala lain? Boss dari kawanan ini? Tapi seketika, mengapa saya merasa lolongan itu datang dari dua suara yang berbeda? Bahkan para serigala menakutinya? Apa itu?
Tidak jauh dari kita, sebuah pohon tumbang, jatuh ke samping menunjukkan sosok binatang buas itu.
Itu adalah seekor serigala bertanduk biru langit dengan bulu menyala, dua kali lebih besar dari yang lain. Tapi mata itu. Mereka seperti tenggelam di dalam kebencian, membenci segala sesuatu. Dua pasang mata pada dua kepala.
…Apa sebenarnya kamu ini?
Serigala kepala dua dengan tanduk itu seketika mendekat. Dan kemudian, tidak bisa mempercayai apa yang kulihat, mulai membantai serigala yang lain.
Kawanan serigala terpencar dengan panik. Saya melihat pembantaian dari atas, terdiam, ketika serigala berkepala dua menerkamku, meskipun diriku berjarak lima meter dari tanah.
Tidak, sialan, tunggu, owww!
[Shedy][Ras: White Ghast][Low Demon(High-Rank)]
[Magic Points: 270/308]
[Total Combat Power: 310/338]
Kampret! Sepuluh persen hilang hanya karena menggoresku! Benar, bagaimana denganmu…
[Two-headed Horned Wolf]
[Magic Points: 143/170][Hit Points: 263/280]
[Total Combat Power: 466]
Kekuatan macam apa ini?! Dia lima puluh persen lebih kuat dariku!
Tidak. Jangan bertarung dengannya. Serigala bertanduk lain masih berteriak, ketakutan. Saya kemudian berlari ke arah kawanan itu, bercampur, mencoba untuk mengalihkan perhatian serigala berkepala dua ke salah satu dari mereka.
e𝐧𝘂𝐦a.i𝗱
Kejam memang, harus kuakui, tapi ini bukanlah saat untuk memikirkannya. Beruntungnya itu berhasil, dan ketika binatang buas itu membantai para serigala, Saya mencoba untuk melarikan diri secepat yang kubisa.
Saya menjauh. Saya sangat yakin bahwa Saya tidak memiliki bau apapun yang bisa memudahkannya melacakku, tapi Saya bisa berbuat apa-apa. Saya hanya terbang tanpa arah. Setelah beberapa saat, Saya seperti mendengar lolongan yang berisi kesedihan, kemarahan, datang dari kejauhan.
…apa kau… seorang alpha tester?
Saya pikir para tester yang lain baik-baik saja, melihat bagaimana Saya bisa bertahan sejauh ini… tapi mungkin itu tidaklah benar. Mungkin mereka menderita.
Saya melihat ke arah bulan. sambil mawas diri. Helaan nafas terdengar dari batinku.
Saya hanya menginginkan tempat terbaikku…
Translated by Wendy
0 Comments